WASPADA KETIKA MELAKUKAN PENGISIAN DAYA SMARTPHONE DI TEMPAT UMUM

WASPADA KETIKA MELAKUKAN PENGISIAN DAYA SMARTPHONE DI TEMPAT UMUM

Muhammad Ridwan Na'im 28 Agustus 2023 - 09:32:03 WIB

Pada saat ini, smartphone telah menjadi salah satu kebutuhan primer masyarakat. Segala aktivitas mulai dari pelayanan, interaksi sosial, dan lainnya beralih ke smartphone. Tingginya aktivitas penggunaan smartphone di tengah masyarakat akan sangat rentan apabila tidak diiringi dengan kewaspadaan, terutama pada tindak kejahatan siber.

Salah satu tindak kejahatan siber yang menyasar pengguna smartphone adalah Juice Jacking. Juice Jacking adalah sebuah teknik peretasan dengan memanfaatkan fasilitas pengisian daya yang sudah menyediakan kabel atau port USB siap pakai untuk publik dan sudah dimodifikasi. Teknik yang mulai berkembang sejak tahun 2011 ini memungkinkan peretas dapat mencuri atau memasang perangkat lunak berbahaya pada smartphone korbannya yang terhubung pada fasilitas pengisian daya tersebut.

Vektor dari serangan ini adalah USB port dengan memanfaatkan kelemahan korban yang membutuhkan pengisian daya smartphone-nya secara gratis. Korban yang tidak waspada akan lebih memilih kabel USB yang disediakan peretas atau kabel pribadi yang mendukung transfer data.

 

Cara kerja juice jacking

Menurut perusahaan antivirus Malwarebytes, jenis malware yang bisa dipasang pada smartphone korban bisa berupa adware, cryptominers, ransomware, spyware, atau trojan. “Faktanya, malware Android saat ini sama serbagunanya dengan malware yang ditujukan untuk sistem Windows.”, tulis Malwarebytes dalam artikelnya.

Malware ini akan terpasang tanpa sepengetahuan korbannya. Korban akan menyadari bahwa smartphone-nya telah diretas apabila terjadi aktivitas mencurigakan seperti transfer uang dengan sendirinya, data hilang, akun sosmed diretas, muncul banyak iklan dan sebagainya (tergantung jenis malware yang dipasang).

Maka dari itu, penting bagi pengguna smartphone untuk memperhatikan hal-hal berikut ini agar tidak menjadi korban juice jacking.

  1. Hindari pengisian daya menggunakan port USB di tempat publik, gunakan catu daya listrik AC sebagai gantinya.
  2. Menggunakan pengisian daya portabel (power bank) sendiri.
  3. Gunakan kabel USB dengan tipe charging only untuk menghindari transfer data ketika mengisi daya
  4. Apabila hanya ada kabel USB yang mendukung transfer data, pastikan ketika notifikasi USB pada smartphone muncul, anda memilih “Hanya isi”.

 

Sumber:

  • https://www.malwarebytes.com/blog/news/2019/11/explained-juice-jacking
  • https://krebsonsecurity.com/2023/04/why-is-juice-jacking-suddenly-back-in-the-news/
  • https://twitter.com/FBIDenver/status/1643947117650538498
  • https://www.wallofsheep.com/pages/juice

WASPADA KETIKA MELAKUKAN PENGISIAN DAYA SMARTPHONE DI TEMPAT UMUM

Author

Muhammad Ridwan Na'im

Jadilah bermanfaat tanpa harus dimanfaatkan

Post Terkait

WASPADA TEKNIK PERETASAN NETWORK SNIFFING

Muhammad Ridwan Na'im 08 September 2023 - 07:46:32 WIB

WASPADA TEKNIK PERETASAN NETWORK SNIFFING
ANALISA EMAIL PHISHING PADA EMAIL TANGERANG KOTA

Muhammad Ridwan Na'im 01 September 2023 - 06:15:29 WIB

ANALISA EMAIL PHISHING PADA EMAIL TANGERANG KOTA
SOSIALISASI KEAMANAN DIGITAL UNTUK MAHASISWA

Muhammad Ridwan Na'im 10 Agustus 2023 - 14:31:02 WIB

SOSIALISASI KEAMANAN DIGITAL UNTUK MAHASISWA

Trending

CONTENT SECURITY POLICY
CONTENT SECURITY POLICY

Muhammad Ridwan Na'im 07 April 2022 - 19:15:06 WIB

Bug Zero Day Terbaru pada Browser Chrome. Update Browsermu Segera!
Bug Zero Day Terbaru pada Browser Chrome. Update Browsermu Segera!

Muhammad Ridwan Na'im 07 April 2022 - 21:31:47 WIB

Lima Ancaman Keamanan Jaringan Dan Cara Mengamankannya
Lima Ancaman Keamanan Jaringan Dan Cara Mengamankannya

Muhammad Ridwan Na'im 27 September 2022 - 12:07:37 WIB